Meriahkan HBA ke-63, Kejati Sulteng Gelar Pekan Olahraga

  • Whatsapp
jajaran pejabat lingkup Kejaksaan Tinggi Sulawesi Tengah turut memeriahkan Pekan Olah Raga Hari Bhakti Adhyaksa ke-63 tahun 2023.(syahrul/mediasulawesi.id)

PALU – Tampak penuh semangat, jajaran pejabat lingkup Kejaksaan Tinggi Sulawesi Tengah turut memeriahkan Pekan Olah Raga Hari Bhakti Adhyaksa ke-63 tahun 2023. Mulai dari cabang olahraga tenis meja, domino, catur, senam tobelo, tenis lapangan, bahkan eksebisi futsal wartawan turut dipertandingkan.

POR HBA 2023 itu diikuti puluhan kontingen asal Kejaksaan Negeri Palu, Kejaksaan Negeri Donggala, dan Kejaksaan Tinggi Sulawesi Tengah sendiri selaku tuan rumah. Berlangsung seminggu, laga kekeluargaan itu diharap dapat menjadi ruang bersilaturahmi dan menciptakan semangat adhyaksa.

Seluruh peserta lomba dituntut berkompetisi dengan tetap menjunjung sportivitas demi menyatukan perbedaan. “Olahraga itu memiliki kekuatan untuk menyatukan perbedaan dan mempererat kekuatan,” sebut Kepala Kejaksaan Tinggi Sulawesi Tengah, Agus Salim, saat membuka gelaran POR HBA KE-63 di Halaman Kantor Kejaksaan Tinggi Sulawesi Tengah, Jumat (14/7/2023) pagi.

Kompetisi olahraga tersebut, lanjut Agus, tidak semata-mata berorientasi kepada persoalan menang dan kalah atau sekedar meningkatkan kesehatan jasmani, melainkan dapat membangun dan membentuk karakter kepribadian para peserta. “Saya berharap ini mampu berkontribusi menguatkan kualitas sumber daya manusia demi menciptakan semangat dan budaya kerja yang sehat dan kuat,” harap orang nomor satu di Kejati Sulteng itu.(SCW)

Pos terkait