DPRD Sulteng Hadiri Pelantikan TP PKK Provinsi Sulteng

  • Whatsapp
Pelantikan TP-PKK Provinsi Sulawesi Tengah turut dihadiri anggota DPRD Sulawesi Tengah.(ist)

PALU- Pelantikan Pengurus Tim Penggerak PKK Provinsi Sulawesi Tengah selain dihadiri gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Sulawesi Tengah juga turut hadir anggota DPRD Provinsi Sulawesi Tengah, Fairus Husen Maskati mewakili Pimpinan DPRD Provinsi Sulawesi Tengah. Hadir pula seju,lah pejabat dari instansi terkait.

Gubernur Provinsi Sulawesi Tengah Bapak H.Rusdy Mastura, Telah Resmi Melantik Pengurusan Tim Penggerak PKK Provinsi Sulawesi Tengah Periode 2021-2024. Sehingga Dalam Kesempatan ini Pula, Gubernur Provinsi Sulawesi Tengah Yang Selaku Pimpinan Daearah dan Ketua Dewan Pembina Tim Penggerak PKK Provinsi Sulawesi Tengah Mengucapkan Selamat dan Apresiasi Yang Setinggi-tingginya Kepada Seluruh Pengurus PKK Provinsi Sulawesi Tengah Yang Baru Saja Dilantik dan Semoga Kiranya Dapat Membantu Pemerintah Daerah Dalam Melakukan Gerak Cepat Pembangunan Menuju Sulawesi Tengah Yang Lebih Sejahtera dan Lebih Maju Dengan Melalui Strategi Pelaksanaan 10 (Sepuluh) Program Pokok Tim PKK. dan Gubernur Juga Mengingatkan Kepada Seluruh Pengurus Tim Penggerak PKK Agar Mampu Mengimplementasikan Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 99 Tahun 2017 Tentang Gerakan PKK.

Karena Dengan Hadirnya Peraturan ini Bertujuan Untuk Meningkatkan Kinerja Bagi Para Pengurus PKK Dengan Menjalin Kerjasama Dengan OPD-OPD Teknis Sebagai Mitra Kerja PKK.

Selain itu, Gubernur Provinsi Sulawesi Tengah Juga Meminta Kepada Para Pimpinan OPD Agar Lebih Terbuka Dalam Memberikan Fasilitas dan Akselerasi Terhadap Program-Program Dasawisma PKK Agar Dapat Bersinergi Dengan Program-Program OPD itu Sendiri, Misalnya Dalam Penanggulangan Penyebaran Covid-19, Penanggulangan Virus HIV/AIDS, Penurunan Angka Kemiskinan, Penurunan Angka Stanting, Penurunan Angka Gizi Buruk, Pencegahan Pernikahan Dini, Pencegahan Kekerasan Dalam Rumah Tangga, Mencegah Penyalahgunaan Narkotika, dan Membantu Dalam Pencegahan Paham-Paham Radikalisme, Serta isu-isu Krusial Lainnya.

Dalam Kesempatan ini Pula, Ibu Dr.Hj.Vera Rompas Mastura, S.Sos, M.Si, selaku Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Sulawesi Tengah Menyampaikan Kepada Seluruh Pengurus Tim Penggerak PKK yang ada di Provinsi Sulawesi Tengah Bahwa Saat ini Begitu Banyak Kegiatan-Kegiatan Yang Harus Dilaksanakan, Maka Daripada itu Saya Sangat Yakin dan Percaya Akan Kemampuan Ibu-Ibu Pengurus Tim Penggerak PKK Mampu Melaksanakan Tugas Dengan Penuh Rasa Tanggung Jawab, Karena Kita Merupakan Mitra Kerja Dari Pemerintah Daerah Provinsi Sulawesi Tengah, Maka Sewajarnya dan Sepatutnya Kita Mampu Menjalankan Tugas Yang Diberikan Serta Dapat Membantu Pemerintah Daerah Dalam Menuntaskan Program-Program Kerja Pemerintah Daerah Demi Terwujudnya Daerah Provinsi Sulawesi Tengah Yang Lebih Sejahtera dan Lebih Maju. Karena Tim Penggerak PKK Merupakan Mitra Kerja Pemerintah Daerah Provinsi Sulawesi Tengah. (28/09/21).(sam)

Pos terkait