Waspada, Virus Corona Varian Baru di Palu

  • Whatsapp
drg.Herry Mulyadi (ist)

PALU- Meningkatnya kasus positif virus Covid-19 di Indonesia, kini memunculkan virus varian baru Covid-19 yaitu yaitu Delta dan Kappa, hingga Alpha dan Beta sudah menyebar di 14 provinsi di Indonesia. Meski belum ada ditemukan di Palu, namun warga patut waspada dengan penyebaran virus varian baru tersebut.

Direktur RSUD Anutapura Drg. Herry Mulyadi kepada media ini Kamis (08/7/2021) mengatakan bahwa, harus di ketahui untuk sementara di kota palu sendiri belum di temukan adanya varian baru.”Jadi virus varian baru ini ada Delta, Kappa, Alpha, dan Beta. Kalau yang Beta itu sudah menyebar di 14 provinsi di Indonesia. dan di Sulawesi tengah sendiri belum ada kasus tersebut.

Ia juga mengatakan bahwa virus varia baru ini tingkat penularannya jauh lebih berat dan lebih cepat di bandingkan dengan virus yang sebelumnya. Yang membedakan gejala virus varian baru dan virus covid-19 pada umumnya adalah, gejala flu yang sangat buruk sakit kepala sakit tenggorokan dan juga Indra pendengaran bisa menurun.

Untuk itu drg Herry memberikan imbauan untuk masyarakat agar masyarakat tidak mengabaikan tentang protokol kesehatan, memaki masker adalah hal yang wajib. Ia juga tetap meminta warga untuk lebih waspada akan penyebaran virus tersebut.”Saya fikir kita harus tetap menjaga diri jangan stres kemudian memperhatikan asupan gizi. Dan yang terpenting hindari kerumunan cuci tangan dan jaga jarak demi keselamatan kita semua.(NDY)

Pos terkait