Tiga Kelurahan di Kecamatan Mantikulore Deklarasi Bebas ODF

  • Whatsapp
Tiga kelurahan di wilayah Kecamatan Mantikulore, Kota Palu mendeklarasikan bebas dari Open Defecation Free (ODF) atau Stop Buang Air Besar Sembarangan, Jumat (17/3/2023) pagi.(ist)

PALU-Tiga kelurahan di wilayah Kecamatan Mantikulore, Kota Palu mendeklarasikan bebas dari Open Defecation Free (ODF) atau Stop Buang Air Besar Sembarangan, Jumat (17/3/2023) pagi. Deklarasi bersama yang diikuti Kelurahan Kawatuna, Tanamondindi dan Kelurahan Poboya ini berlangsung di Kantor Lurah Tanamodindi. Selain dari perwakilan camat dan lurah, juga dari pengurus Forum Komunikasi Kota Sehat Palu.

Deklarasi Bersama Bebas ODF ini merupakan bagian dari Program Pemerintah Kota Palu melalui Forum Komunikasi Kota Palu Sehat dalam rangka mendukung peningkatan sanitasi total berbasis masyarakat. Selain itu juga merupakan upaya Pemkot Palu yang kini mengincar predikat Swasti Saba Wistara, sebuah penghargaan yang diiberikan kepada Kota yang bebas ODF. Kompetisi tersebut kini sementara berjalan dan dalam proses penyiapan dokumen maupun persyaratan lainnya.

Pilihan Redaksi :  Kader Pelopor Kerukunan Dunia Maya Garda Terdepan FKUB Sulteng

Sekretaris Forum Kota Sehat Palu, Ferry Novrianto, M.Pd usai deklarasi menyampaikan untuk mewujudkan kota sehat dan terutama bebas ODF maka masyarakat di Kota Palu harus menerapkan lima pilar yakni stop buang air besar sembarangan, cuci tangan pakai sabun, pengelolaan air minum makanan rumah tangga, pengelolaan sampah rumah tangga dan pengelolaan limbah rumah tangga.

Lebih jelas Ferry,untuk mewujudkan target Pemkot Palu khususnya dalam meraih predikat minimal swasti saba wistara tahun 2023, maka perlu dukungan dan kerjasama semua pihak. Tidak hanya pemerintah dan pihak terkait tapi terutama masyarakat di seluruh Kota Palu.Demikian halnya dengan kegiatan deklarasi itu tidak cukup.’’Karenanya, kami butuh dukungan semua pihak dalam mewujudkan apa yang kita harapkan bersama,’’tekannya.(sam)

Pos terkait