Toru Farm Bantu Tingkatkan Pendapatan Petani di Palu

  • Whatsapp
Toru farm hadir di kota palu adalah bagian dari solusi sebagai petani yang ada di kota palu.(windy/mediasulawesi.id)

PALU- Toru farm (petani milenial petani sejahtera) . Kini telah hadir di kota palu yang menyediakan kebutuhan sehari-hari seperti sayuran yang berasal dari petani lokal serta buah-buahan, aneka rempah, daging, seafood serta produk olahan dari UMKM yang ada di kota palu, yang juga tersedia di aplikasi Toru farm

Muh Iqbal Al islam, Direktur CV Toru group ( Toru farm ) kepada media ini menceritakan Toru farm ini hadir di kota palu adalah bagian dari solusi  sebagai petani yang ada di kota palu. Untuk meningkatkan hasil pendapatan pertanian. “Selain untuk meningkatkan pendapatan para petani kita, selanjutnya misi kita adalah untuk memberikan kualitas terbaik dari pertanian kepada konsumen. Sehingga kualitas bahan yang kita jual selalu fresh.”Jelasnya, Minggu (27/02/2022).

Dijelaskan, Toru Farm ini baru hadir di Kota Palu saja yaitu di Jl. Moh Yamin, kelurahan Tatura Utara kecamatan Palu Selatan. Dan bergerak di dua bidang yaitu offline dan juga online. Sementara untuk Toru Farm online sendiri sudah berjalan sejak tahun 2020.”Awal mula brand Toru Farm ini saat awal pandemi 2020. Karena pada saat itu aturan yang sangat ketat. Sehingga kami berfikir bagaimana memenuhi kebutuhan tanpa harus keluar rumah. Jadi kita bukalah brand Toru farm, yang kami sebarkan lewat Facebook dan Instagram.”pungkasnya

Untuk itu dirinya berharap agar kedepannya Toru farm memiliki progres yang sangat besar, dan juga mengembangkan outlet selanjutnya. Kegiatan grand opening Toru Farm tersebut turut di hadiri oleh, Wakil Wali Kota Palu dr. Reny A. Lamadjido, Sp.PK.,M. Kes.

Ia mengaku wakil wali kota palu tersebut sangat mengapresiasi, semangat dan kemandirian anak muda yang telah memiliki inovasi untuk membuat Toru farm tersebut. Yang memudahkan masyarakat untuk menemukan bahan-bahan berkualitas.”Saya berharap, Toru farm ini tetap menjaga kualitas bahan-bahan terbaiknya, meningkatkan pelayanan dengan baik. Dan mudah-mudahan outlet kedua dari Toru farm bisa segera dikembangkan.”ujar mantan direktur RSUD Anutapura tersebut. (NDY)

Pos terkait