Reses di Poso, Esther Pelealu Sasar Tiga Desa dan Kelurahan

  • Whatsapp
Reses Masa Persidangan II tahun Ketiga tahun anggaran 2022 Anggota Dewan Provinsi Sulawesi Tengah Ellen Esther Pelealu, SE dilaksanakan di tiga desa dan satu kelurahan yang ada di kabupaten Poso.(humasdprdsulteng)

POSO- Reses Masa Persidangan II tahun Ketiga tahun anggaran 2022 Anggota Dewan Provinsi Sulawesi Tengah Ellen Esther Pelealu, SE dilaksanakan di tiga desa dan satu kelurahan yang ada di kabupaten Poso yaitu Desa Barati Pamona Tenggara, Desa Pandayora Kecamatan Pamona Selatan, Desa Tonusu Kecamatan Pamona Puselemba, Kelurahan Lembomawo Kecamatan Poso Kota Selatan.  Kegiatan ini juga dihadiri oleh Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Poso Samuel Munda dan anggota DPRD Kabupaten Poso Yeni Flora Tampa’i, beberapa Lurah dan Jajarannya, Kepala Desa dan Perangkat desa dan masyarakat setempat.

Masyarakat sangat antusias dalam menyampaikan aspirasinya dengan harapan mereka mendapat jawaban atas apa yang mereka sampaikan pada kegiatan ini antara lain berupa permintaan bantuan pengadaan bibit alpokat, durian, jagung, cengkeh, kakao, ternak babi, sapi, ayam petelur, itik,  jalan kantong produksi, jalan desa, jembatan penghubung antar desa, alat perontok jagung, alat tanam jagung, handtractor, racun rumput untuk kebutuhan kelompok yang ada di desa/kelurahan. Masyarakat juga mengeluhkan bahwa saat ini khususnya bagi para petani semakin sulit mendapatkan pupuk.  Selain langkah, pupuk yang beredar juga sangat mahal sehingga sangat memberatkan para petani.  Di wilayah Pamona Selatan masyarakat menyampaikan bahwa harga jual beras semakin menurun, sedangkan harga pupuk tinggi. Masyarakat meminta agar keluhan mereka ini dapat di sampaikan kepada pemerintah Provinsi.

Pilihan Redaksi :  Warga Lembo Raya  Komitmen Jaga Kamtibmas  Pilkada Serentak 2024

Dalam reses tersebut, anggota DPRD Sulawesi Tengah memberikan bantuan langsung pengadaan alat kesehatan bagi lansia yang ada di Desa Pandayora Kecamata Pamona Selatan dan yang ada di Kelurahan Lembomawo Kecamatan Poso Kota Selatan dan juga untuk menyampaikan bahwa pokok-pokok pikiran yang sudah disampaikan oleh masyarakat dan akan dibantu Ellen dalam hal ini kapasitas sebagai wakil rakyat daerah pemilihan Poso, bantuan akan direalisasikan tahun anggaran 2023 mendatang.  Diharapkan masyarakat dapat membuat permohonan dalam bentuk proposal.(sam)

Pos terkait