Warga Sidoan Hanyut Terseret Banjir

  • Whatsapp
Tim SAR dibantu warga setempat hingga hari kedua Selasa (4/1/2022) siang masih melakukan pencarian terhadap Gafur,warga Desa Sidoan Barat yang hanyut terseret arus banjir.(ist)

PARIGI-Salah seorang warga Desa Sidoan Barat, Kabupaten Parigi Moutong dilaporkan hilang sejak senin (3/1/2022) sore. Warga bernama gafur berusia enam puluh delapan tahun ini hanyut terseret banjir saat berusaha menyeberangi sungai.

Tim SAR dibantu warga setempat hingga hari kedua Selasa (4/1/2022) siang masih melakukan pencarian terhadap Gafur,warga Desa Sidoan Barat yang hanyut terseret arus banjir.Pencarian dilakukan dengan menggunakan rubber boat di sekitar sungai dan lokasi kejadian. Petugas juga menyisir sepanjang sungai Sidoan.

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Palu Andrias Hendrik Johanes mengatakan pihaknya saat ini terus melakukan pencarian dibantu petugas gabungan dan warga setempat. Pencarian menggunakan rubber boat dengan menyisir sungai tempat korban hanyut. ‘’Tim kami bersama petugas gabungan masih melakukan pencarian. Semoga korban ditemukan dalam keadaan selamat,’’harapnya.

Pilihan Redaksi :  Warga Lembo Raya  Komitmen Jaga Kamtibmas  Pilkada Serentak 2024

Sebelumnya diberitakan, Gafur,warga Desa Sidoan Barat dilaporkan hanyut saat berusaha menyeberangi sungai. Namun naas,ia terpeleset dan terbawa arus banjir yang melanda desa tersebut. Warga setempat pun langsung melaporkan kejadian itu ke petugas keamanan.(sam)

Pos terkait