PASANGKAYU – PT Astra Agro Lestari (AAL) Tbk Grup Area Celebes bergerak di industri perkebunan kelapa sawit memiliki beberapa anak usaha, salah satunya PT Letawa di Desa Makmur Jaya. Untuk kesekian kalinya, PT Letawa kembali membantu pembangunan infrastruktur warga, dan kali ini membuat lapangan sepakbola di Dusun Marisa, Desa Lariang, Kecamatan Tikke Raya, Kabupaten Pasangkayu, Sulawesi Barat.
PT Letawa mengerahkan alat berat doser untuk lakukan penggusuran dalam meratakan tanah dijadikan lapangan sepakbola merupakan wilayah kerja perusahaan.Kepala Desa (Kades) Lariang, Firman ucapkan terima kasih ke pihak perusahaan, karena telah membantu ala berat doser untuk menggusur tanah agar rata dijadikan lapangan sepakbola samping pasar Lariang.”Kami pemerintah desa mewakili masyarakat ucapkan terima kasih ke PT Letawa yang telah membantu pembuatan lapangan sepak bola di samping pasar Lariang,” ucap Firman, Jumat (22/10/2021).
Ia mengatakan, manejemen PT Letawa sudah sering membantu perbaikan pembangunan infrastruktur fasilitas umum di Desa Lariang.”Perusahaan selama ini sudah sering berkontribusi dalam pelaksanaan pembangunan di wilayah Desa Lariang. Kami pemerintah desa tetap beharap kontribusi perusahaan ke depan,” kata Firman.
Sementara Administratur (ADM) PT Letawa, Rian Rizaldy diwakili Community Development Officer (CDO) PT Letawa, Novi Konjongian menyampaikan, kami telah mengerahkan alat berat doser sekaligus bahan bakarnya dalam pembuatan lapangan sepakbola Desa Lariang.”Alat berat berupa doser itu lakukan penggusuran dan meratakan tanah untuk dijadikan lapangan sepakbola Desa Lariang,” papar Novi.
Dirinya menjelaskan, pembangunan infrastruktur lapangan sepakbola ini merupakan bahagian dari program corporate social responsibility (CSR) perushaan sesuai yang dicanangkan pemerintah.”Dengan adanya pembuatan lapangan sepakbola ini, kiranya bermanfaat dan membantu warga Desa Lariang di bidang olahraga,” imbuhnya. (egi)