Psikolog Sebut Depresi Pemicu Utama Kasus Bunuh Diri

  • Whatsapp
Founder Sejenak Hening, sekaligus pakar Psikologi, I Putu Ardika Yana (ist)

PALU- Founder Sejenak Hening, sekaligus pakar Psikologi, I Putu Ardika Yana mengatakan dari kebanyakan kasus kematian bunuh diri rata-rata disebabkan oleh Depresi yang berlebihan. “Salah satu pemicu seseorang melakukan bunuh diri adalah Depresi yang berlebihan,” kata I Putu Ardika Yana atau Ardi sapaan akrabnya. Minggu (10/10/2021).

Menurutnya, bunuh diri bisa di cegah dengan pelayanan kesehatan mental, memberikan pemahaman, serta melakukan pendekatan khusus kepada seseorang yang mengami gangguan mental. “Sebenarnya bunuh diri dapat dicegah, namun sulitnya kita dalam hal ini adalah, gangguan kesehatan mental terhadap seseorang tidak seperti luka yang kasat mata,” ucapnya.

Sehingga potensi bunuh diri terhadap seseorang yang depresi berat sangat besar. “Kalau sudah depresi, ditambah halusinasi. Ya sudah, dia tidak ragu untuk melakukan hal-hal seharusnya dia tidak lakukan,” tandas Ardi yang juga seorang pendiri Rumah Berbagi, sebuah tempat untuk konsultasi masalah kesehatan mental di Kota Palu. (Enos)

Pos terkait