Kadin Donggala Gelar Dialog Pendidikan

  • Whatsapp
Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Kabupaten Donggala bekerja sama dengan Zenius, menggelar dialog pendidikan di Gedung Pogombo, Rabu (7/6/2023) pagi.(syahrul/mediasulawesi.id)

PALU – Kamar Dagang dan Industri Kabupaten Donggala bekerja sama dengan Zenius, menggelar dialog pendidikan di Gedung Pogombo, Rabu (7/6/2023) pagi. Kegiatan tersebut menghadirkan pembicara diantaranya Ketua Kadin Donggala yang juga Tenaga Ahli Gubernur Sulteng Rahmad M. Arsyad, Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra Setda Provinsi Sulteng Fahruddin D. Yambas, Kepala Bidang Pembinaan SMK Dinas Pendidikan Sulteng Hatijah Yahya, dan Government Relations Lead Zenius Ryanda Adiguna.

Dalam dialog tersebut juga dirangkaikan dengan tryout bagi siswa SMA se-Kabupaten Donggala yang akan mengikuti ujian masuk perguruan tinggi. Dimana para siswa tersebut dilatih untuk bisa mengisi soal-soal persiapan memasuki perguruan tinggi.

Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra Setda Pemprov Sulteng, Fahruddin D. Yambas, mengatakan, kegiatan tersebut sesuai dengan visi Gubernur Sulteng dalam memajukan dunia pendidikan. “Apalagi saat ini salah satu visi Gubernur Sulteng, Rusdy Mastura adalah memajukan dunia pendidikan. Tentunya dibutuhkan kerja sama semua pihak untuk suatu kemajuan,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Bidang Pembinaan SMK Dinas Pendidikan Sulteng, Hatijah Yahya, mengatakan, kegiatan dialog dan tryout tersebut dapat menjadi satu langkah yang baik terutama untuk pengembangan transformasi pendidikan berbasis digital. “Bukti adanya transformasi digital yang baik di Kabupaten Donggala dibuktikan belum lama ini bersama Dinas Pendidikan Provinsi Sulawesi Tengah, Kabupaten Donggala juga mendapat penghargaan dari Menteri Pendidikan, Kebudayaan dan Ristek RI. Itu sangat relevan dengan apa yang dilakukan pihak Kadin Donggala saat ini,” sebutnya.

Sementara itu, Ketua Kadin Donggala, Rahmad M. Arsyad, menjelaskan, dialog dan tryout tersebut dilakukan dalam upaya membantu menyiapkan pelatihan bagi siswa-siswi yang ingin melanjutkan pendidikannya ke jenjang perguruan tinggi. “Selama ini Kadin Donggala bukan saja menfasilitasi pengembangan UMKM, tapi bagaimana menyentuh dunia pendidikan dengan memberikan pelatihan,” jelasnya.

Dalam waktu dekat, sebutnya, pihaknya akan melakukan pelatihan tentang entrepreneur digital bagi kalangan pelajar. “Harapan agar siswa memiliki kemampuan dalam memanfaatkan teknologi digital untuk pemasaran suatu produk,” harapnya.(SCW)

Pos terkait