Lewat CSR, PT ASL Berikan Beasiswa Bagi Pelajar di Sarudu

  • Whatsapp
Managemen PT Awan Sawit Lestari (ASL) kembali mengucurkan anggaran bantuan beasiswa untuk pelajar di Kabupaten Pasangkayu Sulawesi Barat, Senin (6/3/2023)(ist)

PASANGKAYU – Managemen PT Awan Sawit Lestari (ASL) kembali mengucurkan anggaran bantuan beasiswa untuk pelajar di Kabupaten Pasangkayu Sulawesi Barat, Senin (6/3/2023).Bantuan berupa dana ini diberikan kepa 15 orang pelajar berprestasi dan siswa kurang mampu di SMPN 1 Sarudu.Pemberian bantuan pendidikan ini, adalah wujud komitmen PT ASL terhadap masyarakat khususnya di daerah ring satu Pabrik Kelapa Sawit (PKS).

Manager PT ASL, Hamzar Wahid Rangkuti, mengatakan dana yang diberikan merupakan bantuan CSR di bidang pendidikan. Dengan demikian diharapkan agar pelajar di Desa Sarudu, untuk terus bersemangat mengejar cita-cita di dunia pendidikan karena perusahaan sejatinya akan selalu hadir di masyarakat. “Pesan saya semangat belajar untuk adik-adik yang mendapat bantuan CSR ini, dan semoga terus motivasi  dalam menuntut ilmu,” pesannya.

Pilihan Redaksi :  Cegah Radikalisme, FKPT Sulteng Terapkan Gembira Beragama

Manager PT ASL didampingi para staf saat menyerahkan bantuan dan disaksikan langsung oleh Wakasaek SMPN 1 Sarudu Syamsuddin SPd.Pemberian bantuan CSR di bidang pendidikan ini, akan dilakukan setiap bulannya.”Bantuan kita salurkan setiap bulan ke penerima langsung,” jelasnya.

Pelajar di SMPN 1 Sarudu, mengaku senang dan berterima kasih ke pihak perusahaan PT ASL.Sejak perusahaan tersebut, berdiri di Sarudu sudah rutin dilaksanakan kegiatan sosial ke masyarakat.(EGI)

Pos terkait