Pengurus PDGI Kota Palu Resmi Dilantik, Berikut Nama-Namanya

  • Whatsapp
Persatuan Dokter Gigi Indonesia (PDGI) Cabang Palu masa bakti 2022-2025 resmi dilantik dan dikukuhkan Ketua Pengurus Wilayah PDGI Sulawesi Tengah drg. Emma Sukmawati, M.kes, di salah satu hotel kota Palu , Sabtu (4/3/2023) pagi.(syahrul/mediasulawesi.id)

PALU – Sebanyak 38 dokter gigi yang terhimpun dalam Persatuan Dokter Gigi Indonesia (PDGI) Cabang Palu masa bakti 2022-2025 resmi dilantik dan dikukuhkan Ketua Pengurus Wilayah PDGI Sulawesi Tengah drg. Emma Sukmawati, M.kes,  di salah satu hotel kota Palu , Sabtu (4/3/2023) pagi.

Ketua PW PDGI Sulteng drg. Emma Sukmawati, M.Kes dalam sambutannya menyebutkan, rasio jumlah dokter gigi yang yang ditetapkan oleh WHO haruslah 1:5000, dengan melihat dimana total penduduk Kota Palu sekiranya berjumlah 387 ribu penduduk, maka berarti masih dibutuhkan sekiranya 57 sampai 60 dokter gigi, dimana perlu diketahui jumlah dokter gigi yang tersebar di seluruh kota Palu baik Rumah sakit, puskesmas, klinik, maupun praktek mandiri barulah berjumlah 31 dokter.

Maka dari itu, ia membeberkan sekiranya pada bulan Juni 2023 mendatang bakal akan ada program dropping internship bagi dokter gigi, selain itu ia pun berharap agar kiranya pemerintah pusat dapat menurunkan programnya dalam hal keterpenuhan kesehatan gigi dan mulut. “Insya Allah bulan Juni 2023 nanti akan mulai ada dropping internship dokter gigi, mudah-mudahan ada proram dari pemerintah Pusat dalam rangka memenuhi kesehatan gigi dan mulut dapat terwujud,” bebernya.

Wakil Wali Kota Palu dr. Reny Lamadjido dalam sambutannya mengatakan, dengan kehadiran Pengurus Persatuan Dokter Gigi Indonesia (PDGI) Cabang Palu kiranya dapat berkolaborasi untuk turut membantu program Pemerintah Kota Palu dalam upaya percepatan penurunan stunting. “Saya berharap kita berkolaborasi untuk bersama-sama memberikan percepatan dalam menurunkan stunting,”.

Sementara itu, Ketua Pengurus PDGI Cabang Palu terpilih drg. Lutfiah Sahabuddin, mengatakan bahwa pihaknya akan siap berkolaborasi bersama pemerintah dalam mendukung setiap program pemerintah Kota Palu khususnya. “Tugas kami ikut mensupport kegiatan Pemerintah yaitu bebas Karies di tahun 2030, salah satunya yaitu upaya meningkatkan knowlegde, preventif, dan ikut bersama pemerintah untuk mencegah dan menurunkan stunting,” tandasnya kepada MediaSulawesi.id

Adapun susunan pengurus PDGI Cabang Palu masa bakti 2022-2025 tersebut, antara lain :

Ketua : drg. Lutfi, M.Km

Sekretaris : drg.  Nurdian Afriani

Wakil Sekretaris : drg. Rysmah

Bendahara : drg. Maria Flora Howarto, M.Kes

Seksi Organinasi

Ketua : drg. Andi Rosadi Palaloi

Anggota : drg. Mufidah Al’amri, MARS, drg. Niartanty Nirmala Saleh

Seksi Pendidikan, Pelatihan, Penelitian dan Pengembangan

Ketua : drg. Sri Indah Yani

Anggota : drg. Zulfikar Rifqy Mailili, drg. Benazir Mahdini Anwar, drg. Ela Novitasari Kadoli

Seksi Pengambdian dan Edukasi Masyarakat

Ketua  : drg. Victorina Rebecca Ester

Anggota : drg Djuhaeda, drg. Hizkia Jusuf Tarawan, drg Nisa’a Tassya Fatamaha, drg Nurul Gendis Maharani

Seksi Dana Usaha, Ekonomi Kreatif, Kesejahteraan Anggota

Ketua : drg. Musdalifah H. M. Ali

Anggota: drg Nadila Ayu Naningtiyas, drg Amy Arief lamaka

Seksi Hubungan Masyarakat, Infokom, IT

Ketua : drg. Dina Maisara

Anggota : drg Ratih Apriani, drg A. Winda Puspitasari.

Demikian daftar susunan Pengurus PDGI Cabang Palu masa bakti 2022-2025 yang tertulis secara resmi dalam SK yang telah ditetapkan oleh Ketua Umum Pengurus Besar PDGI drg. Usman Sumantri, MSc. (SCW)

Pos terkait