Balaroa Baranasesa Juara Turnamen Balaroa Cup III

  • Whatsapp
Klub sepak bola Balaroa Baranasesa tampil sebagai jawara dalam turnamen Balaroa Cup III, Minggu (20/11/2022) sore.(syamsuddin/mediasulawesi.id)

PALU-Klub sepak bola Balaroa Baranasesa tampil sebagai jawara dalam turnamen Balaroa Cup III, Minggu (20/11/2022) sore. Dalam babak final yang berlangsung di Lapangan Sepak Bola Mini Balaroa, tim tuan rumah menang tipis dengan skor 1-0 atas Risma Pengawu. Turnamen tahunan yang memperebutkan total bonus Rp10 juta ini diikuti sepuluh klub dari wilayah Palu, Sigi dan Donggala (Pasigala).

Babak final yang mempertemukan Balaroa Baranasesa dengan Risma Pengawu ini berlangsung seru dan disaksikan ratusan warga . Menariknya, meski berlangsung di tengah lokasi bekas likuifaksi namun tidak menyurutkan semangat warga untuk datang menonton pertandingan yang menggunakan ukuran lapangan mini. Tak hanya anak muda, orang tua dan anak-anak pun berjubel memadati lapangan yang dikelilingi pagar kayu tersebut.

Ketua Panitia Turnamen Balaroa Cup III, Mohammad Zein kepada media ini mengatakan turnamen sepak bola ini sudah menjadi even tahunan dan diikuti klub-klub dari wilayah Palu, Sigi, Donggala (Pasigala) yang merupakan daerah terdampak bencana gempa, tsunami dan likuifaksi pada 28 September 2018 silam. Tujuan turnamen ini, kata dia, terutama untuk mengembangkan bakat sepak bola kalangan anak-anak di Kelurahan Balaroa khususnya. Selain itu juga untuk memulihkan trauma warga yang terdampak bencana tsunami dan likuifaksi, empat tahun lalu.

Zein menambahkan, anak-anak Balaroa sesungguhnya banyak yang berbakat dalam sepak bola dan perlu dilirik oleh PSSI Sulteng. Hanya saja yang menjadi kendala utama selama ini, tidak tersedianya lapangan bola yang memadai. AKhirnya mereka pun menggunakan lokasi bekas likuifaksi sebagai tempat menyalurkan bakatnya. ‘’Kendala utama kami lapangan bola. Dan kami sudah sampaikan masalah ini kepada pak walikota. Jawaban beliau memang akan mengupayakan hanya saja belum dianggarkan tahun ini,’’ujarnya.

Sementara itu, Lurah Balaroa, Rahmansyah dalam sambutannya sekaligus menutup turnamen sepak bola tersebut menyampaikan selamat kepada Balaroa Baranasesa  yang menjadi juara dan berharap agar keberhasilan itu menjadi pemacu semangat dalam mengasah kemampuan anak-anak Balaroa agar bisa berprestasi di tingkat yang lebih tinggi. Rahmansyah pun berterima kasih kepada panitia yang telah membantu mensukseskan kegiatan ini sebagai wadah untuk mengembangkan bakat dan potensi anak-anak di cabang olahraga sepak bola.

Penutupan ditandai dengan penyerahan trophy dan bonus kepada sang juara yang diserahkan langsung Lurah Balaroa, Rahmansyah yang didampingi  Babinsa dan Bhabinkantibmas Kelurahan Balaroa. Adapula pemberian bonus kepada pemain terbaik, top skor, suporter dan tim terbaik.(sam)

Pos terkait