Daftarkan 35 Bacaleg, Perindo Target Enam Kursi di DPRD Kota Palu

  • Whatsapp
Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Kota Palu telah mendaftarkan 35 Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) nya di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Palu,Minggu (14/5/2023) sore.(syahrul/mediasulawesi.id)

PALU – Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Kota Palu telah mendaftarkan 35 Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) nya di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Palu, Minggu (14/5/2023) sore. Fokus Partai Perindo adalah untuk urusan masyarakat kecil.

Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Perindo Kota Palu, Andrianto Gultom,  mengatakan, sampai saat ini masih banyak masalah yang perlu diselesaikan khususnya pada masyarakat kecil. “Strategi kami adalah fokus kepada masyarakat kecil, kami mau menyelesaikan masalah yang sampai saat ini belum selesai, seperti masalah penyintas, UMKM, dan urusan masyarakat kecil lainnya, ini akan kita bereskan, ” jelasnya kepada media ini, Minggu (14/5/2023) sore.

Partai Perindo yakin Bacaleg yang diusungnya kali ini telah teruji dan siap melayani masyarakat dalam membangun masyarakat kecil. “Saya pikir Caleg-caleg yang kami sodorkan hari ini adalah Caleg-caleg yang memiliki elektabilitas, popularitas, integritas, dan ada yang paling penting yaitu mereka berkomitmen untuk membangun masyarakat kecil, ” beber

Ia menilai, melihat wajah Partai Perindo saat ini, menambah yakin target keterpenuhan 6 (enam) kursi yang diharapkannya. “Saya pikir Partai Perindo adalah partai populer sekarang, dengan banyaknya orang-orang kreatif, apalagi Ketua kami sudah membranding ini melalui MNC,” lanjutnya.(SCW)

Pos terkait