15 Maret, Lapangan Vatulemo Mulai Direvitalisasi

  • Whatsapp
lapangan Vatulemo bakal menjadi spot Kota Palu yang tak kalah megahnya dengan Kota-kota lainnya di Indonesia (syahrul/mediasulawesi.id)

PALU – Wali Kota Palu, H. Hadianto Rasyid, SE bersama timnya memperlihatkan sekaligus menjelaskan setiap sudut perencanaan Master Plan Revitalisasi Lapangan Vatulemo, bertempat di ruang kerja Wali Kota Palu, Pada Senin, (27/2/2023) siang.

Tampak bahwa lapangan Vatulemo bakal menjadi spot Kota Palu yang tak kalah megahnya dengan Kota-kota lainnya, setiap sudut di design dengan interior yang mewah nan rapih tersusun bercorak modernisasi ala-ala kekinian.

Dengan penataan yang baru, Lapangan Vatulemo akan bersatu padu dengan kantor Wali Kota Palu, jika dilihat dari sisi depan arah jalan Mohammad Yamin, Kantor Wali Kota yang dulu tertutup oleh pepohonan, kini pasca revitalisasi akan tampak terlihat jelas.

Pilihan Redaksi :  Rico Harapkan Sinergitas DPRD Palu dengan DPRD Sulteng

Tak hanya itu, taman-taman pun akan lebih memenuhi setiap sudut lapangan Vatulemo, pepohonan, air mancur, pengaliran air berterasering, hingga kolam bakal hadir menambah daya tarik kunjung warga Kota Palu.

Bahkan, tak hanya warga kota Palu, Wali Kota menyebut lapangan Vatulemo nantinya bakal membuat orang lain dari luar kota kaget dan terkejut terkesima akan kemegahannya, dimana ia mengklaim bahwa Kota Palu ini bukan ecek-ecek. “Kaget nanti orang dari Jakarta datang ke Palu lihat Lapangan Vatulemo, dia pikir Palu ini ecek-ecek, dan kita jangan mau bikin Palu ini ecek-ecek,” urai Wali Kota Palu.

Adapun penambahan fasilitas yang ada di dalamnya seperti pembuatan jalur track lari yang akan diperbaiki sesuai dengan standar, jembatan layang penyeberangan, fasilitas Gym, Playground, foodcourt, wisata kuliner, bahkan toilet umum yang di buat dengan desain modern ala hotel.

Pilihan Redaksi :  Rico Harapkan Sinergitas DPRD Palu dengan DPRD Sulteng

Maka dari itu, pada kesempatan tersebut, lanjutnya, Wali Kota Palu menyebut dirinya tak henti-hentinya cerewet dalam mengurus Kota ini, tentunya dengan tujuan semata-mata demi kerapian dan ketertiban Kota tercinta ini “Makanya sekarang Wali Kota cerewet, seperti jangan parkir sembarangan, jangan buang sampah sembarangan, Untuk apa ini dibikin bagus kalau yang lainnya tida,tapi ini di kasih rapi dan tertib semuanya,” terang Wali Kota Palu.

Sebagai informasi, revitalisasi lapangan Vatulemo akan dimulai 15 Maret 2023 mendatang, dan diharapkan dapat selesai pada tahun ini, agar olahraga dan pertemuan dapat dilakukan di lapangan tersebut.(SCW)

Pos terkait