PALU- Kepala Balai Prasarana Permukiman Wilayah (BPPW) Sulawesi Tengah resmi berganti dari Ferdinand Kana Lo telah ke pejabat baru, Sahabuddin . Pejabat baru pun diminta menyelesaikan program yang belum terselesaikan.
Salah satu program prioritas BPPW Sulteng adalah penyediaan prasarana di lingkungan hunian tetap (huntap) di Kota Palu dan Kabupaten Sigi.Di Kota Palu, lokasi huntap yang dibangun Kementerian PUPR ada di Kelurahan Tondo, Kelurahan Talise dan Kelurahan Duyu. Sedangkan di Kabupaten Sigi berada di Desa Pombewe.
Sementara, Sahabuddin mengatakan ada beberapa tugas awal yang ia prioritaskan salah satunya pembangunan huntap.”Di pembangunan huntap itu ada anggaran yang kita harus serap, karena ini kan bantuan dari luar jadi kami akan push wali kota maupun unsur-unsur lain yang berkaitan dengan lahan tersebut,” jelasnya, Jumat (01/10/21)
Dia juga mengungkapkan, pihak BPPW telah mendapat laporan terkait pembebasan lahan atau pergantian lahan.”Dua hari lalu kementerian pertanahan mengundang wali kota untuk membahas masalah pembebasan lahan di huntap,” ungkapnya.
Budi juga menambahkan bahwa pembangunan huntap dilakukan BPPW sebenarnya telah siap.. Hanya saja menunggu perintah dari pemerintah daerah.”Dananya telah siap, istilahnya siap lelang hanya saja bantuan bank dunia ini atau bantuan luar ini banyak kriteria yang harus dipenuhi, harus clear dulu masalah lahannya,” tutup Kabalai BPPW baru itu. (NDY)